Monday, April 4, 2011

Broca Index - Menghitung Berat Badan Ideal

Inginkah anda menghitung atau mengetahui berat badan ideal anda? Pasti semua orang mau. Siapa sih yang tidak menginkan serta mendambakan memiliki berat badan yang wajar alias tidak lebih dan tidak kurang, walau banyak faktor yang menyebabkan keinginan memiliki berat badan ideal sulit terwujud.

Ada rumus cara menghitung berat badan normal dan berat badan yang ideal versi indeks broca. Mari coba hitung dengan rumus ini, apakah anda memiliki berat badan ideal.

Mengetahui Berat Badan Normal

Berat Badan Normal = Tinggi Badan - 100

Contoh :
Jika tinggi adalah 170 cm, maka berat badan normal kita adalah 170 - 100 = 70 kg
Jadi berat badan normal anda adalah 70 kg.

Mengetahui Berat Badan Ideal

Berat Badan Ideal = (Tinggi Badan - 100) - 10% (tinggi badan -100)

Contohnya : Jika tinggi badan 170 cm, maka berat badan ideal adalah (170 - 100) - (10% x (170 - 100) = 70 - 7 = 63 kg.
Berat badan Ideal dengan tinggi 170 cm adalah 63 kg.

Note:
- Hasil > 10% - 20% disebut Kelebihan Berat Badan /Overweight
- Hasil > 20% disebut Kegemukan /Obesitas /Obesity
- Hasil =/< 10% disebut Kurus Mari kita hitung apakah kita memiliki berat badan Normal atau Ideal!